PPSMB 2021 STIKES BOGOR HUSADA

Pada tanggal 13-15 September 2021 telah dilaksanakan serangkaian kegiatan Pengenalan Program Studi Mahasiswa Baru (PPSMB) STIKes Bogor Husada dengan tema “Membentuk Mahasiswa Kesehatan Yang Amanah, Terampil, Dan Berkarakter” . Pada kegiatan ini hadir Pembina Yayasan, Ketua Yayasan, Ketua STIKes Bogor Husada dan Para Dosen STIKes Bogor Husada. PPSMB ini dibuka oleh Drs. Slamet Mulyono., M.Kes selaku Ketua Yayasan Husada Bogor, dan apt. Anna Uswatun Hasanah. R, M.Farm selaku Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bogor Husada.

Pelaksanaan PPSMB kali ini berjalan lancar walaupun terasa berbeda dari sebelumnya karena kita masih dalam suasana pandemi COVID-19.

Menurut Reza Pratama selaku panitia, Kegiatan kali ini berjalan secara singkat selama 3 hari terhitung sejak tanggal 13-15 September 2021, walaupun tidak dengan tatap muka namun tak melunturkan keseruan dan semangat para peserta dan serta panitia PPSMB dan dihadiri ratusan peserta dari 3 program studi yaitu D3 Kebidanan, S1 Farmasi, dan S1 Ilmu Gizi.

Acara PPSMB ini selain berisikan tentang perkenalan mahasiswa tentang lingkungan kampus, namun dibalut acara-acara yang interaktif diantaranya penampilan mahasiswa baru, dan fun games.


Kepada Maba 2021-2022 Selamat bergabung menjadi mahasiswa STIKes Bogor Husada.

Share the Post:

Related Posts